Kastrasi Pada Hewan

Kastrasi Pada Hewan

Kastrasi adalah tindakan mengangkat/ menghambat/ menyumbat saluran atau organ kelamin pada hewan jantan.

Tujuan kastrasi:

  1. Fattening
  2. Membantu hewan hidup lebih sehat dan lama
  3. Mengurangi resiko kanker testis, masalah prostat, dan hernia
  4. Membuat hewan lebih tenang, mengurangi keinginan hewan untuk berkelahi dengan sesama jantan
  5. Mengurangi kegelisahan selama masa kawin

Cara melakukan kastrasi:

  1. Tanpa membuang testis (vasektomi)
  2. Dengan membuang testis
    • Tertutup (tanpa membuka tunica vaginalis)
    • Terbuka (dengan membuka tunica vaginalis)

Metode kastrasi:

  1. Metode Kuno: pembukaan kulit dilakukan pada kedua bagian skrotum
    • (+) mempermudah proses peregangan testis
    • (-) kurang efektif karena menggunakan sayatan yang lebih dari satu daerah
    • (-) proses penyembuhan luka lama
  2. Metode La Cronix: dibuat sebuah incisi di depan pangkal skrotum, melalui incisi tersebut kedua testis dikeluarkan secara bergantian
    • (+) daerah sayatan hanya satu
    • (+) proses penyembuhan luka cepat
    • (+) proses pengerjaan cepat
    • (+) minim pendarahan (minim pembuluh darah)
    • (-) peregangan pada testis sulit
  3. Metode Dr. JC. Flyn: dibuat sebuah incisi sejajar dengan raphae testis pada salah satu bagian skrotum. Kemudian melalui incisi tersebut sibuat incisi pada septum scroti untuk mengeluarkan testis sebelahnya.
    • (+) daerah sayatan hanya satu
    • (+) proses penyembuhan luka cepat
    • (-) pengerjaan lama dan sulit
    • (-) rawan pendarahan karena banyak pembuluh darah
    • (-) peregangan pada testis sulit
Ultrasonography (USG)

Ultrasonography (USG)

Ultrasonography (USG) adalah teknik diagnosis pencitraan strktur internal suatu organ/ jaringan yang dihasilkan akibat interaksi antara gelombang suara berfrekuensi tinggi dengan jaringan, organ atau struktur lain pada tubuh.

USG bersifat non invasif dan real time (dapat dilihat langsung pada monitor).

Cara kerja USG: gelombang suara yang dipancarkan oleh probe ketika mencapai organ, gelombang tersebut akan dipantulkan kembali. Perbedaan struktur organ akan menghasilkan citra yang bereda.

Derajat Echogenitas

  1. Hiperechoic: echogenitas tinggi, dipantulkan dengan sempurna, berwarna putih, dihasilkan oleh tulang, udara, lemak
  2. Hiperechoic: echogenitas rendah, dipantulkan sebagian, berwarna abu-abu, dihasilkan oleh organ, dinding jantung, jaringan lemak
  3. Anechoic: tidak echogenic, tidak dipantulkan oleh gelombang, berwarna hitam, dihasilkan oleh cairan, rumen pada ruminansia

Probe/ Transduser: merupakan alat yang digunakan untuk mentransmisikan gelombang suara ultrasound

Jenis-jenis probe:

  1. Sector/ curved (covect) transducer, digunakan untuk memindai organ yang letaknya lebih profundal
    • (+) lapang pandang kerucut, sudut lebih besar, banyak struktur yang terlihat
    • (-) resolusi gambar lebih rendah dibandingkan linear transducer
  2. Linear trasnducer, digunakan untuk memindai organ yang letaknya lebih superficial
    • (+) pancaran gelombang lurus, fokus lebih baik
    • (-) lapang pandang lebih terbatas
Ovariohisterectomy (Spaying) Pada Hewan

Ovariohisterectomy (Spaying) Pada Hewan

Ovariotomy merupakan tindakan mengamputasi, mengeluarkan dan menghilangkan ovarium dari rongga abdomen

Histerectomy merupakan tindakan mengamputasi, mengeluarkan dan menghilangkan uterus dau rongga abdomen

Ovariohisterectomy merupakan gabungan dari ovariotomy dan histerectomy

Fungsi ovariohisterectomy:

  1. Mencegah penyakit dan terapi penyakit
  2. Modifikasi tingkah laku (membuat hewan lebih jinak)
  3. Fattening
  4. Kontrol populasi

Metode Ovariohisterectomy

  1. Laparotomy (ventral medial approach)
    • (+) Masa penyembuhan lebih cepat karena asupan darah lebih banyak
    • (+) Mudah dilakukan
    • (-) Ada beban pada area incisi
  2. Incisi flank (fossa paralumbal)
    • (+) Tidak ada beban pada area incisi
    • (-) Penyembuhan lama, karena asupan darah sedikit
    • (-) Sulit dilakukan
Radiologi

Radiologi

Radiologi adalah ilmu yang mempelajari atau melihat bagian rama (tak tampak) tubuh makhluk hidup dengan menggunakan pancaran /radiasi/gelombang.

Radiologi dapat dimanfaatkan pada dunia telekomunikasi, nuklir, pertambangan dan medis.

Pada bidang medis, radiologi digunakan untuk penunjang diagnosa dan melihat kondisi abnormal tubuh.

Jenis-jenis Radiologi

X-Ray/ Rontgen: penggunaan sinar x untuk melihat objek yang digunakan dalam bidang medis.

(+) Efektif untuk pencitraan jaringan keras atau struktur dan bagian yang berisi udara

(-) Mutagen, paparan sinar X yang berlebihan dapat merusak struktur sel

Magnetic Resonance Imaging (MRI): pemeriksaan yang memanfaatkan medan magnet dan energi gelombang radio untuk menampilkan gambar struktur organ dalam tubuh dengan jelas dan rinci.

(+) non invasif (tanpa pembedahan), tanpa radiasi, dapat melihat penyebaran kanker

(-) Bising, mahal

Computerized Tomography Scan (CT-Scan): Pemeriksaan yang memanfaatkan sinar-x untuk menghasilkan gambar jaringan lunak, tulang dan pembuluh darah di tubuh.

(+) Lebih murah dari MRI

(-) Pemaparan sinar-x besar

Fluoroscopy: metode pemeriksaan sinar-x untuk menghasilkan gambar bersekuel menyerupai video atau real time.

Endoscopy: pencitraan permukaan mukosa organ, fokus ke penyakit saluran pencernaan. Contoh: obstruksi usus, enteritis

Ultrasonogrphy (USG): teknik mendiagnosa gambaran organ (sonogram) yang dihasilkan oleh interaksi antara gelombang suara berfrekuensi tinggi dengan organ.

Tipe-tipe Esofagus Pada Cacing Nematoda

Tipe-tipe Esofagus Pada Cacing Nematoda

Tulisan ini dibuat dalam atas dasar minimnya sumber bacaan tentang tipe esofagus pada nematoda di website berbahasa Indonesia, stress sendiri waktu nyarinya. Walaupun blog tidak dapat dijadikan rujukan dalam membuat karya ilmiah, setidaknya blog dapat memberikan sedikit gambaran.

Esofagus nematoda terdiri dari enam jenis, yakni

  1. Filariform, bentuknya sederhana dan sedikit tebal pada bagian posterior. Contohnya pada nematoda yang mempunya bursa.
  2. Rhabditiform, dengan bagian anterior dan posteriornya menonjol, terdapat pada larva pre-parasitik dari beberapa nematoda, terdapat juga pada nematoda yang hidup bebas di lingkungan.
  3. Bulbus (bulb-shaped), dengan penonjolan pada bagian posterior, terdapat pada pada cacing Ascaridia.
  4. Bulbus ganda (double bulb-shaped) , terdapat dua penonjolan pada posterior. Contohnya pada pada cacing Oxyuris.
  5. Muscular-glandular, dengan bagian anterior bermuskulus dan bagian posterior seperti glandula
  6. Trikuroid, mempunyai bentuk seperti kapiler yang mampu melewati sel. Contohnya pada cacing Schistosoma.

Sumber: Taylor, M. A., Coop, R. L. dan Wall, R. L. (2016). Veterinary Parasitology. Wiley Blackwell, West Sussex.

Jalan-jalan ke Dumai

Jalan-jalan ke Dumai

Hari itu, tanggal 24 Januari 2021, aku dan keluarga memutuskan untuk jalan-jalan ke Dumai. Dumai merupakan sebuah kota yang terletak di Provinsi Riau, letaknya di sebelah barat selat malaka. Oleh sebab itu, banyak pantai yang dapat di kunjungi di kota yang mempunyai julukan “kota minyak” ini. Julukan ini diberikan karena banyak sekali pabrik pengolahan minyak yang dapat kita temukan di kota ini.

Ini merupakan kali pertamaku mengunjungi Kota Dumai. Selain itu, terdapat jalan tol yang terbentang dari Pekanbaru hingga Dumai sehingga ini juga merupakan kali pertamaku melewati jalan tol. Biasanya, perjalanan dari Pekanbaru ke Dumai memakan waktu hingga 6 jam, tetapi dengan jalan tol hanya dua jam.

Setelah sampai ke Dumai, kami memutuskan untuk mengunjungi pantai yang terkenal di Dumai, yakni Pantai Koneng. Pemandangannya tidak sesuai ekspetasiku, karena sebagai mahasiswa yang berkuliah di Aceh dan sudah mengunjungi beberapa pantai di sana, pantai koneng tidak sebagus yang kukira.

Aslinya gak sebagus ini ges haha efek kamera. Yang warna hitam bukan pasir, sepertinya serbuk kayu hasil pembakaran.

Di sekitar pantai koneng juga terdapat pantai-pantai lain di sekitarnya dengan nama yang berbeda. Padahal jaraknya cuma 100 meter hehe. Dari pantai koneng kita bisa lihat pabrik minyak yang ada di dekat pantai ini. Oiya karena Dumai berbatasan dengan selat malaka, orang-orang dari sekitar sumatera yang biasanya mau ke Malaysia dapat menyebrang dari Dumai.

Setelah dari pantai koneng kami juga mengunjungi salah satu pelabuhan yang ada di Kota Dumai yang bernama Pelabuhan TPI. Pelabuhan ini merupakan pelabuhan bagi kapal penumpang, barang dan juga bagi nelayan yang mencari ikan.

Sekian tulisan kali ini.

Biosintesis Karbohidrat (Glukoneogenesis)

Biosintesis Karbohidrat (Glukoneogenesis)

Glukoneogenesis adalah sintesis karbohidrat dari bahan bukan karbohidrat, yakni asam amino glukogenik, laktat dan gliserol. Glukoneogenesis berlangsung di hati dan ginjal.

Glukoneogenesis terjadi hanya jika dalam tubuh tidak tersedia cukup karbohidrat sedangkan tidak ada pasokan eksternal karbohidrat pada tubuh. Kegagalan gkukoneogenesis dapat berakibat fatal, yakni terjadinya disfungsi otak, koma dan kematian.

Pada umumnya, reaksi glukoneogenesis mirip seperti rekasi terbalik glikolisis, namun ada perbedaan karena beberapa reaksi pada glikolisis bersifat irreversible sehingga enzim yang digunakan berbeda terhadap glukoneogenesis. Berikut adalah gambaran rekasi glukoneogenesis:

Glikolisis hanya terjadi pada satu organel sel saja yakni sitosol, sedangkan pada glukoneogenesis terjadi pada tiga organel sel yakni mitokondria, sitisol dan retikulum endoplasma.

Biosintesis Asam Nukleat (Purin dan Pirimidin)

Biosintesis Asam Nukleat (Purin dan Pirimidin)

Asam nukleat merupakan salah satu makromolekul penyusun tubuh manusia. Asam nukleat terdiri atas purin dan pirimidin. Basa purin terdiri atas adenin, guanin, hipoxantin dan xantin. Basa pirimidin terdiri atas sitosin, timin dan urasil.

Biosintesis asam nukleat pada umumnya terdiri atas dua cara, yakni sintesis de novo dan sintesis salvage (salvage pathway/ jalur penyelamatan). Sintesis de novo merupakan pembentukan asam nukleat dari bahan-bahan pembentuk sebenarnya, sedangkan salvage pathway merupakan pembentukan asam nukleat dari bahan-bahan sisa degradasi basa nitrogen itu sendiri. Sehingga sintesis de novo langkahnya lebih panjang daripada salvage pathway.

PURIN

Sebelum masuk ke sintesis purin, akan dibahas sedikit mengenai purin itu sendiri. Purin merupakan senyawa organik heterosiklik dengan dua cincin, yakni cincin pirimidin (heksagonal) dan cincin imidazol (pentagonal) yang bergandengan. Purin larut dalam pelarut nonpolar sehingga tidak mudah larut dalam air. Purin terdiri atas adenin, guanin, hipoxantin dan xantin. Hipoxantin dan xantin merupakan derivat minor yang terbentuk dari degradasi purin. Purin berfungsi sebagai pembentuk ATP, pembentuk RNA dan DNA. Tidak disintesa di hati, dan tidak dapat disintesa di eritrosit, nrutrofil dan otak.

Hasil gambar untuk purin
sumber: wikipedia

Biosintesis Purin Jalur de Novo

  1. Pembentukan 5-fosforibosil 1-pirofosfat (PRPP)
  2. Pembentukan 5-fosforibosil 1- amin
  3. Pembentukan inosin 5 monofosfat (IMP)
  4. Pembentukan adenosin monofosfat (AMP)
  5. Pembentukan adenosin difosfat (ADP) dan adenosin trifosfat (ATP)
  6. Percabangan IMP membentuk guanosin monofosfat (GMP)

Biosintesis Purin Jalur Salvage

Jalur salvage merupakan jalur sintesis purin dimana bahannya diperoleh dari degradasi purin itu sendiri, yakni hipoxantin dan guanin. Tahapannya adalah sebagai berikut

  1. Pembentukan Inosin Monofosfat (IMP) dari hipoxantin atau pembentukan guanosin monofosfat (GMP) dari guanin.
  2. IMP dapat membentuk AMP atau membentuk GMP.
  3. GMP selanjutnya dapat diubah menjadi GDP dan GTP.

PIRIMIDIN

Pirimidin merupakan senyawa organik heterosiklik dengan cincin tunggal heksagonal. Pirimidin larut dalam air sehingga kelebihan pirimidin tidak terlalu berimbas pada kesehatan.

Hasil gambar untuk pyrimidine
sumber: mun.ca

Biosintesis Pirimidin Jalur de novo

  1. Pembentukan karbamoil fosfat
  2. Pembentukan karbamoil aspartat
  3. Pembentukan asam orotat
  4. Pembentukan orotidin 5 monofosfat (OMP)
  5. Pembentukan uridin monofosfat (UMP)
  6. Pembentukan deoksi uridin monofosfat (dUDP)
  7. Pembentukan deoksi timidin monofosfat
  8. Pembentukan citidin difosfat (CDP) dan citidin trifosfat (CTP) dari uridin difosfat (UDP)

Biosintesis Pirimidin Jalur Salvage

Pada biosintesis pirimidin jalur salvage, pirimidin terbentuk dari degradasi DNA yakni sitosin dan timin.

  1. Sitosin diubah menjadi urasil
  2. Pembentukan uridin monofosfat (UMP) dari urasil, pembentukan timidin dari timin
BasaNukleosidaNukleotida
AdeninAdenosinAdenosin Monofosfat
GuaninGuanosinGuanosin Monofosfat
SitosinCytidinCytidin Monofosfat
UrasilUridinUridin Monofosfat
TiminTimidinTimidin Monofosfat
Stray Kids 1st Online Concert: Beyond Live

Stray Kids 1st Online Concert: Beyond Live

Stray Kids sukses mengadakan konser online pertamanya yang bertajuk GO LIVE IN LIVE. Konser online ini diadakan pada tanggal 22 November 2020, melalui aplikasi VLIVE yang bekerja sama dengan Beyond Live. Selama kurang lebih tiga jam, stray kids menyuguhkan performance yang luar biasa. Berikut daftar lagu yang dibawakan oleh Stray Kids:

  1. District 9
  2. Victory Song
  3. Questions
  4. Side Effects
  5. Double Knot
  6. M.I.A
  7. Wow (Lee Know, Hyunjin, Felix)
  8. My Universe (Seungmin, I.N)
  9. Mixtape 4
  10. Blueprint
  11. Gods Menu
  12. All in (kor. ver.)
  13. Ex
  14. We Go (Bangchan, Changbin, Han)
  15. Easy
  16. My Pace
  17. Back Door
  18. Boxer
  19. Hellevator
  20. Miroh
  21. TA

Banyak sekali yorobun.. luar biasa. Berarti pada konser online ini untuk pertama kalinya Stray Kids menampilkan salah satu lagu mereka pada album IN LIFE yakni blueprint beserta koreonya, serta lagu TA pada album GO LIVE. Pada konser ini Stray Kids juga menampilkan lagu jepang mereka ALL IN dalam versi korea. Pada saat itu mereka juga mengumumkan akan berpromosi lagu ALL IN versi korea pada acara musik korea.

Changbin x Lee Know (Stray Kids) God’s Menu Fanart

Changbin x Lee Know (Stray Kids) God’s Menu Fanart

So yeah few weeks ago i created this fanart and sent it to arirang asc hoping that they’ll show my fanart at the show..But i’m so sad that they didn’t show this.. I’m just put it here..what do you think?? This is my first time making vector art using adobe illistrator..and the image quality didn’t went good maybe i’ll need more practice 😂😂

The original picture, source: @stray_kids (twitter)